Tips dan informasi seputar masalah kesehatan, kecantikan, diet dan penyakit.

Tips untuk menjaga kesehatan mata

by Unknown , at 9:37 PM , have 36 comments
Tips untuk menjaga kesehatan mata
Mata
Mata merupakan salah satu organ tubuh yang sangat penting, bisa dibayangkan betapa susahnya jika kita tidak mempunyai mata untuk melihat, semua serba sulit dan tentunya kita akan selalu mengandalkan bantuan orang lain.

Kesehatan mata merupakan hal yang sangat penting agar mata dapat berfungsi dengan baik dan terhindar dari gangguan kesehatan mata seperti sakit mata, silinder, rabun dekat, rabun jauh dan lain-lainnya, oleh karena itu sangat penting untuk mengetahui apa saja tips untuk menjaga kesehatan mata anda.

Banyak orang termasuk yang sudah menggunakan kaca mata ataupun lensa kontak tidak terlalu memperhatikan kesehatan matanya dan seringkali mengabaikannya sehingga kesehatan mata akan menjadi bertambah buruk.

Inilah beberapa tips untuk menjaga kesehatan mata anda seperti dilansir Health Me Up:


  • Hindarilah membaca di tempat yang mempunyai pencahayaan kurang atau redup karena dengan pencahayaan yang kurang dapat membuat mata menjadi cepat lelah bahkan untuk jangka panjang dapat memperburuk kesehatan mata anda.
  • Berilah jarak saat anda membaca buku minimal 30 cm jarak antara mata anda dengan buku yang anda baca.
  • Hindari membaca buku dengan posisi tubuh sambil tiduran, membaca yang benar adalah duduk dengan posisi tegak.
  • Jika anda suka membaca buku usahakan jangan terlalu lama fokus pada buku tapi sesekali berilah waktu istirahat beberapa menit untuk melihat obyek yang agak jauh agar mata tidak menjadi lelah dan memperburuk kesehatan mata anda.
  • Jika anda sedang dalam perjalanan di dalam kendaraan yang sedang bergerak sebaiknya hindari membaca buku terlalu lama karena dapat membuat anda merasa pusing, mual dan mabuk, pada sebagian orang walaupun sebentar membaca buku akan cepat pusing dan mual.
  • Banyak-banyaklah mengkonsumsi sayuran hijau yang mengadung karotenoid karena kerotenoid sangat baik untuk kesehatan mata anda, juga vitamin A seperti wortel.
  • Jangan menonton televisi terlalu dekat karena akan sangat buruk untuk kesehatan mata anda, minimal jarak mata dengan televisi adalah 2 meter sampai 3 meter tergantung besarnya layar televisi anda.
  • Jika anda sering menggunakan komputer atau laptop sebaiknya menggunakan screen anti sinar radiasi atau kacamata yang sudah dilapisi anti refleksi untuk meminimalisir kerusakan pada mata anda.
  • Rutin mengontrol kesehatan tubuh anda terutama kolesterol dan juga tekanan darah karena sedikit banyak dapat mempengaruhi kesehatan mata anda.
  • Sebaiknya anda sempatkan untuk memeriksakan kesehatan mata anda agar mata anda dapat dikontrol kesehatannya dan jika perlu gunakan kaca mata agar saat anda diketahui mengalami mata minus atau plus maka mata anda tidak akan bertambah buruk keadaanya.
  • Jika anda berhadapan dengan bahan kimia atau benda runcing yang kemungkinan dapat membahayakan mata sebaiknya gunakan kaca mata pelindung karena jika sampai mengiritasi mata anda akan menyebabkan luka dan sangat berbahaya bagi mata anda.


Itulah tips untuk menjaga kesehatan mata anda agar mata anda selalu sehat dan terjaga dengan baik karena mata merupakan salah satu organ yang sangat penting, mencegah terjadinya kerusakan pada mata anda tentunya akan lebih baik daripada mengobati, semoga bermanfaat.

Simak artikel sebelumnya: Cara mengatasi radang usus

Terima kasih telah membaca Artikel Tips untuk menjaga kesehatan mata . Jika Anda ingin Copy Paste Artikel ini, Harap cantumkan Link Tips untuk menjaga kesehatan mata sebagai sumbernya.
Tips untuk menjaga kesehatan mata
Tips untuk menjaga kesehatan mata - written by Unknown , published at 9:37 PM, categorized as Tips Kesehatan . And have 36 comments






36 comments Add a comment
Yahya Doank
Wah trimakasih mas atas tipsnya
Unknown
Iya sama-sama mas semoga bermanfaat :)
Reply Delete
Claresta
mata sangat penting bagi kita ya mas, jangan sampai kita blm terlalu tua tapi mata sudah buram, hmmm :(

makasih tipsnya :)
Unknown
iya betul mbak, karena itu harus dijaga agar tetap sehat matanya :)
Reply Delete
Ade Arif
tips untuk menjaga kesehatan mata sangat bermanfaat terutama saya yang kerjaannya lebih sering di depan komputer.
terima kasih tipsnya :)
Unknown
iya mas penting juga untuk kesehatan mata semoga bermanfaat :)
Reply Delete
Staff Administrator
Wah saya punya kebiasaan buruk ternyata nih mas..senengnya kalo baca buku..sambil tiduran..hehe

Oh ya mas..mengedipkan mata..katanya juga bagus ya..biar mata kita ndak mudah iritasi..sama biar terjaga kelembabannya.. :)
Unknown
iya mas makasih yah sudah mau menambahkan, memang berkedip bagus juga untuk mata.
Reply Delete
Mas Marnes
Tipsnya mayan banyak juga ya mas, terimakasih ya udah berbagi infonya
Btw nie blognya mas Anthonie yang baru ya, soalnya sempet bingung tadi saya tahunya yang sehat alami itu blognya mas :)
Unknown
iya mas yang lama banyak errornya jadi saya bikin yang baru lagi nih, lumayan cape juga bikin baru hehe...
Reply Delete
Unknown
tips nya sangat bermanfaat mas
Unknown
iya mas sama-sama semoga bermanfaat :)
Reply Delete
Muhammad A Vip
selama ini saya tak begitu peduli dengan kesehatan mata, rasanya harus mulai peduli
Unknown
iya mas sebaiknya dijaga karena mata sangat penting.
Reply Delete
Kang Muroi
wah saya sering mlototin kompi, kayanya harus pake pelindung juga..makasih sob tipsnya
Unknown
iya mas untuk para blogger harus lebih berhati-hati lagi menjaga matanya :)
Reply Delete
Asep Haryono
Wah tips yang sangat bermanfaat sekali Kebetulan kerjaan saya memang mengharuskan saya melototi layar komputer dari jam 8 sampai sore, Tentu saja ada jeda istirahatnya. Thanks sudah berbagi
Unknown
wah bahaya juga mas untuk mata sebaiknya diberi pelindung buat anti sinar radiasi sehingga lebih aman untuk mata.
Reply Delete
Indra Kusuma Sejati
Kesehatan mata memang jarang sekali di perhatikan oleh banyak orang mas, padahal ini sangat penting sekali ya..... saya jadi lebih banyak tahu setelah membaca artikel ini. Trims atas sharingnya.


Salam
Unknown
iya mas kebanyakan seringkali kesehatan mata diabaikan, makasih mas semoga bermanfaat :)
Reply Delete
Pri617
saya yakin akan banyak manfaat yg saya dpt dr blog ini.

Keep sharing...
Unknown
Makasih mas Pri, semoga sukses juga blognya mas Pri :)
Reply Delete
Unknown
Biasanya kalau lagi BW sambil baca ya sambil tidur mas karena saya pake hp..memang mata kadang langsung lelah
Unknown
kalau bisa jangan sambil tiduran mbak, sayang matanya nanti :)
Reply Delete
irpan destarata
wah ini nih yang saya ga bisa gan.. kalau saya sangat tdak suka mengkonsumsi sayuran.. padahal sayuran sangat bermanfaat buat mata.. :(
Unknown
iya mas, sayang sekali yah padahal sayuran sangat banyak manfaatnya untuk kesehatan.
Reply Delete
Unknown
terutama blogger, harus ekstra memperhatikan kesehatan mata.
Unknown
betul sekali mbak Elsawati, para blogger harus lebih berhati-hati lagi menjaga matanya :)
Reply Delete
Mang Lembu
kalau udah terlanjur berkacamata tebal kaya saya gimana coba?
Unknown
nggak apa-apa kang Cilembu jadi terlehat lebih keren kalau pake kaca mata hehe...
Reply Delete
Unknown
sebagai blogger, mata selalu tertuju pada komputer kurang menyehatkan mata
Unknown
iya betul mas, komputer salah satu penyebab mata kita terganggu jadi harus berhati-hati.
Reply Delete
Rz Bot
makasih mas eka, saya perlu coba ttips diatas biar tetap sehat mata saya :)
Unknown
boleh mas dicoba tipsnya semoga bermanfaat :)
Reply Delete
Unknown
mataku udah minus mas :(
Unknown
harus dijaga mas biar tidak bertambah parah minusnya :)
Reply Delete

Berkomentarlah sesuai dengan isi artikel tapi dilarang...
1. Spam
2. Menaruh link aktif dalam komentar
3. Menitipkan url maaf akan dihapus juga
4. Dilarang berjualan disini

Makasih

Cancel Reply
GetID

Berlangganan Via E-mail

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Site Info


DMCA.com


SEO Reports for koesehat.blogspot.com
Copyright ©2013 Koe Sehat by Partner with Rahasia Hidup Sehat
Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger